Jika teman-teman sudah memiliki nama domain sendiri, tentunya ingin memiliki alamat email menggunakan nama domain tersebut. Bukan saja hal ini bagus untuk bergaya, tetapi bagus juga untuk marketing dari website (nama domain) teman-teman tersebut.
Eits, apakah bisa secara gratis, tanpa bayar ?
Sebelumnya, penggunaan Google Apps sangat diminati. Hanya saja sayang dikarenakan saat ini Google Apps sudah tidak gratis lagi.
Namun jangan sedih, karena masih ada solusi lainnya, yaitu dengan menggunakan jasa Zoho Mail.
Caranya juga sangat mudah.
A. Pendaftaran di Zoho Mail
- Kunjungi Zoho Mail. Pada paket “Lite“, klik “Sign Up“.
- Masukkan nama domain teman-teman, lalu klik “Add Domain“.
- Isi formulir pendaftaran yang disediakan, kemudian klik “Sign Up“.
- Pendaftaran sukses! Langkah selanjutnya dengan klik “Proceed to verify domain ownership“.
Langkah berikutnya adalah melakukan download file verifikasi kepemilikan nama domain.
- Setelah langkah diatas, maka akan muncul halaman meminta verifikasi kepemilikan nama domain teman-teman.
- Klik “HTML Method“.
- Download file verifyforzoho.html dengan klik “Click Here“, lalu pilih lokasi penyimpanan di hard disk teman-teman.
Lakukan upload file html untuk verifikasi nama domain.
- Buka Tab atau Browser baru, dan silahkan login ke Control Panel Web Hosting, dalam contoh ini dipergunakan Cpanel. Klik “File Manager“.
- Pilih “Web Root (public_html/www)” lalu klik “Go“.
- Klik “New Folder“.
- Pada isian “New Folder Name:“, masukkan: zohoverify
Kemudian klik “Create New Folder“.
- Klik 2 kali pada gambar map di depan nama zohoverify.
- Klik “Upload“.
- Klik “Browse…” untuk upload file html yang sudah tersimpan di hard disk (Langkah B.3. diatas).
Silahkan lihat pojok kanan bawah untuk mengetahui status upload. Setelah upload sukses akan tertera: “verifyforzoho.html: 13 Bytes complete“.
- Kembali ke Tab atau Browser dari langkah B.3. yang menampilkan permintaan verifikasi nama domain dari Zoho Mail, lalu klik “Verify“.
- Verifikasi sukses!
Setelah verifikasi sukses, maka langkah selanjutnya adalah membuat alamat email.
- Masukkan username yang akan dipergunakan sebagai Administrator, lalu klik “Create Account“.
- Pada halaman “Add Users“, klik “Next“.
- Demikian pula pada halaman “Groups“.
- Pada halaman “Change MX Records“, klik “Proceed to Point MX“.
- Lalu klik “Next“.
Cara merubah MX records akan diuraikan dibawah.
- Di halaman “Email Migration“, silahkan klik “Next“.
- Pada halaman “Mobile Access“, klik “Done“.
- Lalu klik “Proceed to Access ZohoMail“.
- Selamat datang di Inbox baru.
Namun alamat email baru masih belum bisa dipergunakan lho, ada langkah berikutnya yang harus dilengkapi.
Agar alamat email baru bisa aktif, maka diperlukan perubahan MX records.
- Login ke Control Panel Web Hosting, dalam contoh ini dipergunakan Cpanel. Klik “MX Entry“.
- Hapus isian MX records yang sudah ada.
- Tambahkan isian “Add New Record” dengan:
Priority: 10
Destination: mx.zohomail.com
-
Ulangi untuk:
Priority: 20
Destination: mx2.zohomail.com
Langkah terakhir adalah verifikasi pendaftaran.
-
Silahkan buka alamat email yang didaftarkan pada langkah A.3., akan ada email dengan subject: Welcome to Zoho!
Dengan isi kurang lebih:Hi,
Silahkan klik pada “Confirm my Account“.
Thank you for registering with Zoho!
You’re almost there, just one step left!
Please verify your email address to confirm your account registration within 7 days of receiving this message.
Confirm my Account
https://accounts.zoho.com/confirm?DIGEST=vq8M9knN
If you did not register with Zoho, please ignore this message. Somebody could have entered your email address accidentally from the IP address xxx.xxx.xxx.xxx.
Thanks,
Zoho Team
http://www.zoho.com/
- Silahkan masukkan password yang diisikan pada langkah A.3.
- Sukses!
Untuk melakukan login ke email baru, silahkan mempergunakan alamat URL:
https://www.zoho.com/mail/login.html
Jangan lupa untuk memasukkan alamat email secara lengkap ya.
Semoga artikel ini bisa bermanfaat!
di copy dari http://www.semutkecil.com/membuat-email-domain-sendiri-secara-gratis-dengan-zoho/
Tgl 22 Juni 2013...
Terimakasih tutorialnya mas, bermanfaat sekali..
ReplyDeletehttp://obattraditional.com/obat-tradisional-kanker-paru-paru/